Rakercab PC GP Ansor Kota Kraksaan: Menerjemahkan Visi dan Misi Organisasi


Probolinggo - Dalam rangka menggerakkan roda organisasi, Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Kraksaan gelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Paiton Resort Hotel, Sabtu (15/02).

Rakercab dihadiri oleh pengurus harian PC GP Ansor Kota Kraksaan dan empat orang perwakilan dari 14 Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor di wilayah kota Kraksaan. Empat orang perwakilan itu terdiri dari Ketua, sekretaris, kepala satuan komando rayon Banser, dan ketua Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor.

Ketua PC GP Ansor Kota Kraksaan, Zen Ubaidillah, mengatakan rakercab diselenggarakan untuk menerjemahkan visi dan misi organisasi.

"Dalam Rakercab ini ada tiga titik tekan di dalam visi dan misinya, yaitu yang pertama kaderisasi, yang kedua revitalisasi tradisi dan Amaliah ke-NU-an, dan yang ketiga yaitu penguatan bidang ekonomi kader," ungkapnya.

Kemudian, imbuhnya, dengan ketiga titik tekan itu diterjemahkan dalam bentuk program-program kerja yang akan dilakukan dalam satu periode kepengurusan ini.

"Kunci dari keberhasilan program kerja organisasi itu adalah soliditas organisasi, soliditas para pengurus para anggota yang di dalam, bahasa lumrahnya itu kekompakan," pungkasnya.

Perlu diketahui, Rakercab kali ini membahas empat komisi, yaitu komisi kaderisasi, ekonomi, ke-Banser-an, dan komisi Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama