Rabu, 21 Oktober 2020 - Jajaran pengurus Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor kecamatan Krejengan, yang diwakili oleh (Pjs.) ketua PAC GP Ansor Krejengan, sahabat Eko Robi Wijaya, wakil ketua, sahabat Bashori, sekretaris, sahabat Nurul Huda, serta perwakilan ranting, sahabat Khairul Umam melakukan kunjungan silaturahim ke kantor kecamatan Krejengan.
Rombongan pengurus PAC GP Ansor Krejengan diterima langsung oleh Camat setempat, bapak Dodi Kurniawan di ruang tamu kantor kecamatan.
Eko Robi Wijaya mewakili pengurus yang hadir menyampaikan maksud dan kunjungan tersebut. Yaitu sambung silaturahim dengan bapak Camat baru Krejengan, yang pada bulan lalu dipindah tugaskan dari kecamatan Bantaran ke kecamatan Krejengan.
Selain itu, kedatangan jajaran pengurus PAC GP Ansor Krejengan itu juga menyampaikan kabar bahwa salah satu warga kecamatan Krejengan, tepatnya di desa Dawuhan, mengalami musibah rumah roboh setelah dihantam angin kencang dua hari yang lalu.
Bapak Camat menyambut dengan hangat kedatangan jajaran pengurus PAC GP Ansor Krejengan tersebut. Bahkan beliau menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan kesiap-sediaan pemuda Ansor ini untuk membantu program-program yang ada ke depannya.
"Saya sangat senang atas kehadiran pengurus PAC GP Ansor Krejengan pada hari ini", kata beliau di sela-sela perbincangan.
Jajaran pengurus PAC GP Ansor sendiri, kata sahabat Eko Robi Wijaya, siap bersinergi dengan camat Krejengan itu, khususnya dalam bidang pengembangan ekonomi dan sosial kemasyarakatan di wilayah kecamatan Krejengan.
Posting Komentar