Krejengan - Senin, 03 Agustus 2020 - Sahabat Eko Roby W. sebagai ketua PAC GP Ansor kecamatan Krejengan beserta rombongan mendatangi kantor pemerintahan kecamatan Krejengan. Kedatangan rombongan tersebut bermaksud untuk memohon ijin kepada Camat kecamatan Krejengan, bapak Ponirin, S.Sos., M.Si., terkait dengan kegiatan yang sebentar lagi akan dilaksanakan oleh pengurus dan seluruh sahabat-sahabat PAC GP Ansor kecamatan Krejengan, yaitu memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75.
Sambutan positif diberikan oleh Camat kecamatan Krejengan. Dalam bincang-bincang santai di ruang tamu kantor pemerintahan kecamatan Krejengan itu, Camat Krejengan berpesan kepada seluruh sahabat-sahabat GP Ansor yang ada di wilayah kecamatan Krejengan, dari tingkatan PAC sampai PAR, untuk lebih fokus kepada pemberdayaan masyarakat di masing-masing desa, khususnya peningkatan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Lebih dari itu, Camat Krejengan juga mendukung penuh atas kegiatan-kegiatan di bawah komando PAC GP Ansor kecamatan Krejengan. Apalagi kegiatan yang melibatkan masyarakat Nahdliyyin di wilayah kecamatan Krejengan, seperti yang akan dilangsungkan beberapa hari ke depan.
Selanjutnya, masalah pelaksaan kegiatan dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75 ini, Camat Krejengan menghimbau kepada segenap panitia pelaksana untuk tetap patuh pada protokol kesehatan yang berlaku, apalagi sekarang masih dalam keadaan pandemi Covid-19. (KU)
Posting Komentar