MANCAL BARENG MAS ZULMI DAN PAC GP ANSOR KREJENGAN

Krejengan - Kamis, 06 Agustus 2020, Jajaran pengurus PAC GP Ansor kecamatan Krejengan beserta penasehat melakukan rapat bersama dengan melibatkan panitia kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75.

    Dalam rapat besar tersebut, pengurus PAC dan penasehat memberikan arahan-arahan kepada panitia terkait dengan persiapan acara yang akan dilangsungkan pada hari Minggu 09 Agustus 2020. Bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan perdana PAC GP Ansor Krejengan, dalam masa kepemimpinan sahabat Eko Roby Wijaya, yang melibatkan warga Krejengan dan sekitarnya.

    "Kegiatan ini juga akan menjadi wadah dan ajang silaturahim kita semua dengan warga Nahdliyyin yang ada di Krejengan. Apalagi nanti jika MWNU Krejengan juga turut serta memeriahkan, kami sangat terkesan", kata sahabat Eko Roby Wijaya

    Kegiatan yang akan dilaksanakan ini bertema tentang kesehatan, yaitu Mancal Bareng. Diketahui bahwa akhir-akhir ini masyarakat berbondong-bondong menggemari hobi yang sama, yaitu Gowes. Sebabnya adalah sebagai upaya untuk menjaga daya imunitas tubuh tetap stabil, apalagi dalam masa pandemi Covid-19 yang belum diketahui kapan akan selesai.

    Acara yang dimonitori langsung oleh PAC GP Ansor kecamatan Krejengan itu melibatkan putra mahkota kabupaten Probolinggo, yaitu Mas Zulmi, putra dari bapak Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si. dan Hj. Puput Tantriana Sari.

    Mas Zulmi yang juga sebagai pembina BANSER kabupaten Probolinggo itu menyatakan kesiapan dirinya untuk meramaikan acara tersebut. Bahkan beliau sudah berkeliling mencoba rute yang sudah disiapkan oleh ketua panitia. Dan rute itu berada di desa-desa yang ada wilayah kecamatan Krejengan.

    Adapun desa yang akan dilewati nantinya adalah sebagai berikut, garis start berada di desa Kedungcaluk, kemudian melewati Sumberkatimoho, Krejengan, Karangren, Rawan, Kamalkuning, Jatiurip, Patemon (pos peristirahatan), Temenggungan, Tanjungsari, dan terakhir finish di PP. Khoiril Bariyah desa Sentong.

    "Kami sudah menyebar surat permohonan ijin kepada kepala desa dari masing-masing desa yang akan kami lewati itu", kata ketua panitia, sahabat Akbar.

    Acara Mancal Bareng Mas Zulmi dan PAC GP Ansor Krejengan ini nanti akan diakhiri dengan pembagian doorprize hasil undian dari kupon yang sudah panitia sebar ke masing-masing Ranting di tujuh belas desa yang ada. Selain itu ada juga masyarakat, dari berbagai komunitas Gowes di luar Krejengan yang akan turut memeriahkan acara ini. (KU)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama